Jika
kalian merasa cocok satu sama lain dan merasa satu dalam kotak
kesenyamanan, lalu apalagi yang paling kalian inginkan, kecuali satu
hal, saling menautkan perasaan masing-masing, dan saat itu kalian
membutuhkan sebuah pengorbanan, lantas mengorbankan salah satu orang
yang sudah lebih dulu memberikan kepercayaan yang lebih padamu, apakah
kalian pikir akan mengkhianati kepercayaan itu, hanya demi debaran rasa
yang datang tiba-tiba dan kalian merasa ingin lebih lama hanyut dalam
debaran tersebut, dan melupakan jika kalian sedang mengemban kepercayaan
seseorang yang begitu percaya kepada kalian. Apakah dengan begitu
kalian mengira, kalian akan mendapat restu dari sang pemilik cinta? oh
tidak begitu dear, kalian boleh saling mendeklarasikan perasaan
masing-masing dengan ungkapan-ungkapan sereligius apapun, tapi tunggu
dulu, sang pemilik cinta lebih maha tahu apa yang terbaik untuk kalian.
kalian tidak pernah benar-benar menyatu kecuali dalam mimpi-mimpi yang
semu. Memang benar cinta butuh pengorbanan, tapi pengorbanan yang
bagaimana, pengorbanan yang seperti apa? oh dear, pengertian jodoh yang
kalian sepakati itu masih sangatlah terlalu muda jika saat itu kalian
sedang berada di puncak gelora asmara yang membara dalam jiwa
masing-masing kalian. percayalag, jodoh tidak akan datang dalam sekedip
mata, hitungan menit, hari, minggu, bulan, bahkan bertahun-tahun. kalian
tak usah repot-repot mengkalkulasikan semua itu dalam ramuan
rumus-rumus yang memusingkan kepada, kalian hanya perlu sebuah
keyakinan, jika jodoh akan datang tepat pada waktunya, tidak cepat,
tidak mundur, dan tidak juga lambat. semua berjalan sesuai dengan kodrat
alamiah. cukup saat itu kalian yang bisa merasakan getaran saat kalian
di pertemukan kepada jodoh kalian. getaran yang terasa berbeda. tatapan
yang tak biasa. dan tentunya sesuatu yang tak terduga, entah dari mana
datangnya. gerak Tuhan siapa yang tahu. maka beruntunglah bagi yang
berkesempatan menyingkap tabir rahasia itu.
Jodoh adalah rahasiaNYA :)
BalasHapusYa, betul sekali. Makasih udah berkunjung :)
BalasHapus